momoclover

Tuesday 10 November 2015

Peluang Bisnis Menjanjikan Umbi Porang


PORANG (Amarphopallus oncophilus) 
Morfologi Porang
   

Tanaman porang merupakan tumbuhan herba dan menahun. Batang tegak, lunak, batang halus berwarna hijau atau hitam belang-belang (totol-totol) putih. Batang tunggal memecah menjadi tiga batang sekunder dan akan memecah lagi sekaligus menjadi tangkai daun. Pada setiap pertemuan batang akan tumbuh bintil / katak berwarna coklat kehitam-hitaman sebagai alat perkembangbiakan tanaman porang. Tinggi tanaman dapat mencapai 1,5 meter sangat tergantung umur dan kesuburan tanah.

Tanaman porang ini dapat menjadi peluang bisnis, dikarenakan umbi porang ini sekarang sedang dilirik oleh negara asing untuk dijadikan bahan kosmetik, makanan, bahan cat, dll. di Indonesia umbi porang di ekspor ke luar negeri dan produk jadinya di impor oleh Indonesia. Sayang sekali masyarakat kita ini masih belum bisa mengolah umbi porang dengan baik dan

Di Indonesia tanaman Porang dikenal dengan banyak nama tergantung pada daerah asalnya. Misalnya disebut acung atau acoan oray (Sunda), Kajrong (Nganjuk) dll. Banyak jenis tanaman yang sangat mirip dengan porang yaitu diantaranya: Suweg (Amorphophallus campanulatus), Iles-iles dan Walur.


Manfaat Porang
Manfaat tanaman porang banyak sekali terutama untuk industri dan kesehatan, hal ini terutama karena kandungan zat glucomanan yang ada di dalamnya. Adapun manfaat umbi porang adalah sebagai bahan lem atau perekat dan sebagai bahan makanan. Umbi porang bisa dibuat chips, chip setelah dimurnikan jadi tepung dibuat beraneka makanan, antara lain mie, tahu dan beras tiruan rendah kalori.


Tanaman yang mulai langka di Indonesia ini ternyata mempunyai berbagai manfaat dan kegunaan, tepung  porang dapat dimanfaatkan dalam berbagai bidang, yaitu :

1.  FARMASI
Obat herbal [ Kontrol gula darah, Kesehatan usus, Pengurangan kolesterol, Sembelit, Diabetes, Kanker,maag kronis,Perasaan kenyang (bagi orang diet), pengurangan glukosa Tekanan Darah Tinggi, Mengurangi penyerapan lemak, Menurunkan berat badan (obesitas)], pengental formula tablet,pengental sirup obat,bahan pembuat cangkang kapsul.
2.  KOSMETIK
Spong,masker,scrub,sabun, pengencang dan pemutih kulit

3. MAKANAN
Bahan makanan anak autis,bahan pembuat daging bagi vegetarian,bahan Pengganti beras,Terigu, Bahan campuran Roti, Mie, Sosis ,Tempura,Tahu,caos,kecap, Agar-Agar,gelatin,serta semua makanan yang membutuhkan bahan pengental.

4.  KEPERLUAN INDUSTRY
Bahan Campuran Lem,Cat, Pengkilap Kain katun, Perekat kertas,Playwood, Iternit, imitasi, Negative film, Isolator, penjernih air, dan memurnikan bagian- bagian keloid yang terapung pada produck Bir, Gula dan Minyak. Serat konjac(larutan mannan ) bila di campur dengan kimia tertentu akan menjadi kedap air.

Kandungan gizi
Adapun kandungan gizi dari 100 gram suweg adalah :
·       69 Kalori
·       Protein 1,0 gr
·       Lemak 0,1 gr
·       Karbohidrat 15,7 gr
·       Kalsium 62 mg
·       Fosfor 41 mg
·       Besi 4,2 mg
·       Vitamin B1 0,07 mg
·       Air 82 gr
·       Bagian yang dapat Dimakan 86 %
(Mariana, 2010).
    

No comments:

Post a Comment